Mengapa Harus Umroh

Rumah Allah,Umroh Backpacker,Umroh Ramadhan,Umroh Reguler,Haji ,Haji Plus
Rumah Allah

Mengapa Harus Umroh

Hampir semua orang pasti sudah tahu bahwa Ibadah Haji merupakan salah satu kewajiban bagi umat Islam.Ia termasuk dalam salah satu dari 5 Rukun Islam.Maka,tidaklah mengherankan jika semua orang Islam ingin melaksanakan Ibadah Haji yang menjadi kewajibannya tersebut.Satu kali seumur hidup,maka gugurlah kewajiban tersebut.Artinya jika ada orang Islam melaksanakan Ibadah Haji lebih dari sekali,maka Haji yang kedua dan seterusnya hanya bernilai Sunnah atau dengan kata lain,seandainya tidak dilaksanakan pun,ia tidak akan mendapatkan  dosa dari Sang Pencipta.
Mengapa ada orang pergi haji hingga berkali kali? Tidak lain dan tidak bukan adalah karena Ibadah Haji memiliki daya tarik yang sangat kuat bagi setiap Muslim.Bertamu ke Rumah Allah yang dimulyakan,jelas tidak dapat diukur dengan materi.Ada rasa senang,gembira,sedih,harap,cemas,rindu dan beragam rasa yang tidak dapat dilukiskan dengan kata-kata.Setelah lama tenggelam dalam urusan duniawi,maka ketika harus berhadapan dengan pemilik duniawi,tentulah beragam rasa ada dalam benaknya.Hampir sama dengan orang yang lama pergi bertugas,maka ketika ia harus menghadap atasan,tentulah beragam rasa ada dalam pikirannya.
Tidak dapat dipungkiri lagi,bahwa menunaikan Ibadah Haji,bukan cuma sebuah kewajiban,tapi juga sesuatu yang sangat menyenangkan.Itulah sebabnya,jutaan orang Islam rela menyisihkan uangnya demi terwujudnya sebuah impian untuk bisa pergi ke Tanah Suci menunaikan Ibadah Haji,walaupun hanya sekali seumur hidup.Yang kaya,yang miskin,yang muda,yang tua,yang sehat maupun yang sakit,semua berlomba2 untuk dapat menunaikan Ibadah Haji sesegera mungkin.Sayangnya,daya tampung Kota Suci Mekkah dan Madinah,tidaklah sebanding dengan jumlah orang yang hendak melaksanakan Ibadah Haji.
Maka,diberlakukanlah sistem quota oleh pemerintah Arab Saudi bagi semua negara agar pelayanan dan pelaksanaan Ibadah Haji di Tanah Suci dapat optimal.Maka,terjadilah apa yang dinamakan daftar tunggu(waiting list),yaitu seseorang yang akan menunaikan Ibadah Haji,tetapi harus menunggu selama bertahun-tahun karena quotanya sudah habis.
Keinginan yang kuat untuk menunaikan Ibadah Haji tetapi harus menunggu selama bertahun-tahun,akhirnya menjadikan banyak orang memilih Ibadah Umroh untuk menghilangkan rasa haus dan kerinduan yang mendalam akan Tanah Suci.Kerinduan untuk bertamu ke Rumah Allah.Kerinduan untuk menapak tilasi perjuangan para Nabi dan kerinduan untuk mencari Ridlo Sang Pencipta ! Dengan biaya yang relatif murah,Ibadah Umroh juga menjadi alternatif bagi sebagian orang yang secara keuangan tidak mampu membayar ongkos naik Haji,apalagi ongkos naik Haji Plus.
Berbeda dengan Ibadah Haji yang merupakan sebuah kewajiban,Ibadah Umroh hanyalah sebuah Ibadah Sunnah,yang boleh dikerjakan maupun ditinggalkan.Tentu saja berbeda waktu pelaksanaan dan aturannya.Ibadah Haji hanya bisa dilaksanakan sekali dalam setahun,sementara Ibadah Umroh boleh dilakukan berkali-kali.Tentu saja ini sangat menguntungkan bagi semua orang Islam yang kadang-kadang terjangkit rasa rindu yang luar biasa untuk bertamu ke Rumah Allah.
Karena Ibadah Umroh bisa dilakukan berkali-kali,maka Ibadah Umrohpun menjadi lebih bervariasi dalam hal kelengkapan dan pelaksanaanya.Bila Ibadah Haji hanya mengenal 2 jenis,yaitu Haji Reguler dan Haji Plus,maka Ibadah Umroh tersedia dalam beragam pilihan.Ada Umroh Reguler,Umroh+Turki,Umroh+Abudhabi,Umroh Ramadhan,Umroh Backpacker dll.
Pendek kata,Ibadah Umroh,walaupun bernilai Sunnah,tapi dapat mengobati orang yang ingin pergi Haji ke Tanah Suci tapi harus menunggu bertahun-tahun,atau orang yang memang kurang mampu secara finansial tapi punya keinginan yang kuat untuk bertamu ke Rumah Allah.

No comments:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Top WordPress Themes